Connect with us

Peristiwa

Alat Peraga di Layanan PP IPTEK Dispus Arsip Sulsel Akan Bertambah

Published

on

Spread the love

Salah satu layanan andalan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan (Dispus Arsip Sulsel) adalah Layanan Pusat Peraga Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (PP IPTEK) Layanan ini dikembangkan atas Kerjasama antara Dispus Arsip Sulsel dengan PP IPTEK Kementerian Riset dan Tenologi / Badan Riset dan Inovasi Nasional (Kemenristek/BRIN) beberapa tahun lalu dengan membweikan bantuan beberapa alat peraga di Science Cetre Makassar yang ditempatkan di Dispus Arsip Sulsel.

Jumlah alat peraga bantuan PP IPTEK  Kemenristek tersebut sangat terbatas, sementara animo masyarakat untuk berkunjung ke Layanan PP IPTEK Dispus Arsip Sulsel cukup besar. Untuk menambah jumlah alat peraga di  Layanan PP IPTEK, pihak Dispus Arsip Sulsel berupaya menjalin kerjasama dengan beberapa Perguruan Tinggi di Sulsel, salah satunya adalah Universitas Negeri Makassar (UNM).

UNM akan menitipkan alat peraga yang dihasilkan oleh Dosen dan Mahasiswa di Layanan PP IPTEK agar bisa diketahui dan menjadi sumber informasi dan pembelajaran bagi masyarakat yang berkunjung di Layanan Perpustakaan Umum Dispus Arsip Sulsel. Dengan demikian jumlah alat peraga yang terpajang di Layanan PP IPTEK Dispus Arsip Sulsel akan bertambah.

Pihak Dispus Arsip Sulsel dengan UNM telah melakukan kerjasama terkait pengembangan Bidang Pendidikan khususnya pemanfaatan alat peraga IPTEK. Sebagai tindak lanjut dari kerjasama tersebut telah dilaksanakan penandatanganan Implementation of Agreement (IoA) antara Dispus Arsip Sulsel dengan UNM.

Penandatanganan IoA tersebut dilakukan oleh Kepala UPT Layanan Perpustakaan, Kaharullah, S.E., M.M. dan Ketua Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika Fakultas Teknik UNM di Ruang layanan PP-IPTEK Dispus-Arsip Sulsel (Jumat, 24/02/2023).

Penandatanganan kerjasama IoA ini disaksikan langsung oleh Kepala Dispus Arsip Sulsel Ir. H. Andi Parenrengi, M.P bersama Rektor UNM yang diwakili Wakil Dekan IV Fakultas Teknik Drs. Faisal Syafar, M.Si., M. Inftech., Ph.D., di dampingi Ketua Prodi Pendidikan Teknik Elektronika Fakultas Teknik (S1) Drs. Sabran, M.Pd., Ketua Prodi Teknik Elektronika (D3/D4) Dr. Hendra Jaya, S. Pd., M.T., Ketua Prodi Pendidikan Vokasional Mekatronika, Dr. Edy Sabara, M.Si. beserta rombongan.

Faisal Syafar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas inisiasi kerjasama khususnya di bidang pemanfaatan hasil inovasi teknologi dari 3 prodi kami Fakultas Teknik UNM. “Dari 18 prodi, ada beberapa yang menghasilkan produk hasil inovasi teknologi juga, nanti jika dianggap layak bersama produk-produk teknik elektronika, akan kami sampaikan,” ujarnya.

“Produk-produk alat peraga hasil karya dan inovasi dari mahasiswa/dosen yang telah dihasilkan akan kami titipkan di ruang layanan PP-IPTEK, selain itu kami juga bisa menampilkan simulasi bagaimana membuat robot” lanjut Faisal Syafar.

Sementara itu, Kepala Dispus-Arsip Sulsel Andi Parenrengi dalam sambutannya mengapresiasi kerjasama deseminasi hasil inovasi teknologi dengan pihak Prodi Pendidikan Teknik Elektronika Fakultas Teknik UNM. Ia berharap hubungan baik yang telah terjalin, dapat terus dirawat dan memberikan manfaat tidak hanya untuk kedua belah pihak, tetapi bagi masyarakat luas. (naz)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *