Connect with us

Peristiwa

Plt Kepala Perpusnas RI Gelar Kunjungan Kerja di Makassar, Kadis DPK Mohon Dukungan Peningkatan Layanan Perpustakaan di Provinsi dan Kabupaten Kota

Published

on

Plt Kepala Perpustakaan Nasional RI
Spread the love

WARNASULSEL.com – Plt Kepala Perpustakaan Nasional RI, Prof E. Aminuddin Aziz, melaksanakan kunjungan kerjanya di Makassar, Jumat (31/05/2024).

Kunjungan tersebut dalam rangka menghadiri kegiatan World Book Day 2024 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

Tema yang diangkat dalam kegiatan ini yakni “Sinergi Bank Indonesia Mengelola Perpustakaan Guna Mendorong Adaptasi Literasi” dihadiri langsung oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan, Rizky Ernadi Wimanda.

World Book Day 2024, Bank Indonesia dan Perpusnas

World Book Day 2024, Bank Indonesia dan Perpusnas RI

Di sela-sela kunjungan kerja Plt Kepala Perpusnas tersebut, Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Sulawesi Selatan, Dr H Asriady Sulaiman didampingi Kepala UPT Perpustakaan Kaharullah, Koordinator Pustakawan Sulawesi Selatan Syamsul Arif, dan Sekretaris GPMB Prov. Selsel Nilma, mendiskusikan baberapa hal terkait peningkatan layanan perpustakaan, pengembangan budaya baca dan literasi di Sulsel, termasuk usulan penambahan gedung dan fasilitas perpustakaan provinsi dan beberapa daerah kabupaten kota yang belum mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan gedung layanan baru, penambahan perabot, TIK dan Buku koleksi perpustakaan.

Pembangunan gedung baru layanan perpustakaan dan penambahan fasilitas perpustakaan ini sangat penting dalam rangka mendorong peningkatan capaian Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) dan Tingkat Kegemaran Membaca Masyarakat (TGM) yang merupakan indikator kinerja kunci pembangunan bidang perpustakaan di daerah.

Berdasarkan data yang ada di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel beberapa kabupaten di Sulsel yang belum mendapatkan bantuan DAK untuk pembangunan gedung layanan baru di antaranya, Kabupaten Maros, Kabupaten Pinrang, Kabupaten Soppeng, Kabupaten Selayar, Kabupaten Bulukumba, Kabupaten Jeneponto, Kota Palopo dan Kabupaten Wajo. (*naz)