Connect with us

Peristiwa

Bupati Gowa, Sejumlah Kepala Dinas Perpustakaan dan Pustakawan dari Sulsel Hadiri Pembukaan KPDI ke -13 di Solo

Published

on

Spread the love

Bupati Gowa Adnan Purictha Ichsan bersama beberapa bupati lainnya, diantaranya Bupati Kudus, Bupati Klaten, Bupati Mojokerto menghadiri acara pembukaan Konferensi Perpustakaan Digital Indinesia (KPDI) ke-13 Tahun 2022, yang dibuka Gubernur Jawa Tengah diwakili Sekretris Daerah, Sumarno di The Sunan Hotel Solo, Jawa Tengah, Selasa malam (9/8/2022).

Selain dihadiri langsung Kepala Perpusnas RI (Perpusnas) Muh. Syarif Bando, Wakil Walikota Solo Teguh Prakosa dan Wakil Rektor UNS. Sejumlah Kepala Dinas Perpustakaan se Indonesia juga hadir dalam kegiatan ini, termasuk dari Sulsel diantaranya, Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Gowa, Kepala DPK Kabupaten Luwu dan Kepala DPK Kabupaten Toraja Utara.

Kegiatan KPDI ke – 13 yang terselenggara atas kerjasama Perpusnas RI, Forum Perpustakaan Digital Indonesia (FPDI) dan Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) ini, diikuti 352 peserta terdiri dari Kepala Perpustakaan, Pustakawan dan Pengelola Perpustakaan dari seluruh Indonesia.

Dari Sulawesi Selatan tampak hadir pustakawan dari DPK Sulsel, pustakawan Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Pustakawan dari UNHAS, UMI,  UNIBOS, UIN Alauddin, IAIN Palopo, Politeknik STIA LAN Makassar, Politeknik Ilmu Pelayaran, Politeknik Pelayaran Barombong dan pustakawan dari beberapa daerah dan perguruan tinggi lainnya.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini (9-11/8/2022) mengusung tema Revitalisasi Perpustakaan Digital dalam Percepatan Transformasi Pengetahuan Untuk Masyarakat Sejahterah. Ada empat topik yang menjadi isu utama yaitu perpustakaan digital dalam percepatan transformasi pengetahuan ke masyarakat pinggiran (marjinal), pustakawan inovatif dan kreatif mentransformasikan pengetahuan untuk masyarakat produktif, pengembangan perpustakaan digital untuk layanan inklusif pemustaka difabel, dan peran perpustakaan digital dalam percepatan transformasi masyarakat di wilayah pedesaan dan wilayah Terdepan, Terpencil, Tertinggal.

Mengawali sambutannya pada acara pembukaan KPDI ke-13, Kepala Perpusnas Syarif Bando menyapa para pejabat yang hadir termasuk Bupati Gowa.

Bahkan, Syarif Bando sempat memperkenalkan bahwa Bupati Gowa Dr. Adnan Purichta Ichsan, S.H, M.H ini usianya masih sangat muda baru 36 tahun. Sebelum menjabat sebagai bupati, pernah menjadi anggota DPRD Sulsel, kemudian Bupati Gowa dua periode dan sebentar lagi akan menyelesaikan periode kedua masa jabatannya. Setelah itu, menurut Syarif Bando, tinggal naik kelas ke level provinsi.

Sementara itu, Kepala DPK Kabupaten Gowa Mustamin Raga yang ditemui di tempat acara menjelaskan bahwa, kehadiran Bupati Gowa pada even Nasional Konferensi Perpustakaan Digital Indonesian ini adalah bentuk perhatian dan kepedulian Bapak Bupati terhadap pengembangan perpustakaan dan gerakan literasi.

Menurutnya, selama ini Pak Bupati memang sangat konsen terhadap pengembangan literasi di Kabupaten Gowa.

“Bapak Bupati melihat pentingnya modernisasi perpustakaan melalui pengembangan perpustakasn digital, dan ini akan terus dikembangkan di Kabupaten Gowa,” tuturnya.

Alhandulillah, lanjut Mustamin, tahun lalu Perpustakaan Nasional memberikan bantuan melalui dana DAK pembangunan fisik Gedung Layanan Perpustakaan Kabupaten Gowa. Bangunannya sudah selesai dan sisa menunggu untuk peresmian.

“Sebagai bentuk perhatian Bapak Bupati, untuk melengkapi sarana dan fasilitas gedung tersebut, telah disiapkan anggaran 1,5 Milyar dan pada perubahan APBD tahun 2022 ini jumlanya akan ditambah lagi,” pungkasnya. (naz)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *