Connect with us

GEMA

Tumbuhkan Budaya Literasi dan Gemar Membaca, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan  Gelar Lomba Bertutur/ Bercerita Bagi Siswa SD/MI Tingkat Provinsi  

Published

on

Spread the love

Dalam rangka menumbuhkan budaya literasi dan kegemaran membaca khususnya di kalangan anak-anak, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan kembali menggelar kegiatan Lomba Bertutur/ Bercerita Bagi Siswa SD/MI Tingkat Provinsi tahun 2021, yang dilaksanakan secara daring Kamis (15/4/2021).

Pembukaan kegiatan Lomba Bertutur/Bercerita ini dilaksanakan di Ruang Pertemuan Lantai II Gedung Perpustakaan Multimedia, Jl. Sultan Alauddin km. 7 Tala’Salapang Makassar, dihadiri Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan yang diwakili Kepala Bidang Perpustakaan Drs. Yulianto, M.M.

Turut hadir pada acara pembukaan Lomba Bertutur tersebut, Kepala UPT Layanan Perpustakaan Abd. Hadi, S.Sos., M.Si, Kepala Seksi Layanan Perpustakaan Hj. Feby Primajanti, S.Sos, M.Si, Kepala Seksi Pengolahan dan Pengembangan Bahan Perpustakaan Rezha Zharkasyi, S.Kom, Koordinator Pustakawan Sulsel Syamsul Arif, S.Sos., M.A, dan sejumlah Pejabat Fungsional Pustakawan Lingkup DPK Sulsel.

Kegiatan ini juga diikuti secara daring oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten/Kota beserta jajarannya, para guru, keluarga dan kerabat para peserta yang ikut dalam kegiatan lomba ini.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel yang diwakili Kabid Perpustakaan Yulianto dalam sambutannya mengatakan pelaksanaan lomba bertutur/bercerita ini tidak lepas dari upaya kita untuk menumbuhkembangkan minat baca masyarakat.

“Hari ini minat baca kita tergerus dengan gadget yang tidak ramah anak. Sehingga peran keluarga sangat penting dalam membangun karakter menumbuhkan kebiasaan membaca, “ ujarnya.

Ia berharap lomba bertutur yang merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya mulai dari tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional ini dapat menghasilkan anak bangsa yang cerdas dan kompetitif, dan sekaligus kegiatan ini merupakan ajang promosi untuk menyebarluaskan informasi pentingnya perpustakaan hadir di tengah masyarakat kita.

Sementara itu, Panitia Pelaksana H. Muh. Yunus, S.Sos., M.AP dalam laporannya mengatakan bahwa selain untuk mengembangkan kegemaran membaca bagi siswa SD/MI, kegiatan lomba bercerita/bertutur ini juga bertujuan untuk melestarikan budaya daerah melalui cerita rakyat dan menumbuhkan rasa kekaguman anak kepada khasanah kekayaan budaya bangsa, sesuai dengan tema lomba bercerita/ bertutur tahun ini yaitu Menumbuh kembangkan budaya kegemaran membaca dan literasi serta kecintaan terhadap budaya lokal dalam membentuk karakteristik anak sejak usia dini.

Kegiatan lomba bertutur/bercerita ini menurut Sekretaris Panitia, Arwadia, S.AP, diikuti peserta siswa siswi SD/MI dari 15 kabupaten/kota se Sulsel, mereka adalah juara I dari masing-masing kabupaten, yang selanjutnya bersaing di tingkat provinsi, dan nantinya terpilih 6 besar yang akan berkompetisi di grand final, dan yang berhasil menjadi juara I akan mewakili Sulsel ke Lomba Bertutur tingkat Nasional yang akan dilaksanakan pada bulan september mendatang.

Setelah seluruh peserta tampil secara virtual membawakan cerita sesuai dengan tema yang dipilih, dan dinilai oleh dewan juri secara interaktif. Akhirnya Dewan Juri yang terdiri dari Dr. Asniar Khumas, S.Psi., M.Si (Pasikolog dan Akademisi), Drs. Edy Thamrin (Pegiat Literasi dan Madia S. Nura (Penulis Buku Cerita Anak dan Story Teller) berdasarkan rekapitulasi nilai, selanjutnya menetapkan Enam Peserta yang masuk ke Babak Grand Final (Enam Besar).

Keenam peserta tersebut adalah Andi Jo Karim Mappatunru dari Kabupaten Luwu Timur dengan judul cerita Asal Mula Padada, Nabila Fikriyah Imran dari Kota Palopo dengan judul cerita Batu Tikumba-Kumba, Nadya Az-Zahra Iswandi dari Kabupaten Takalar dengan judul cerita Asal Usul Maudu Lompoa, Ghina Maulida Junaedi dari Kota Makassar dengan judul cerita Sangiang Seri, Fridolin Kala’Padang dari Kabupaten Toraja Utara dengan judul cerita Laki Padada dan Khurny Zaujantinnisa dari Kabupaten Sinjai dengan judul cerita I Cella Taddampalik. * (naz)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *