Connect with us

Kampus

12 Tahun Bersinergi Dan Memberi Inspirasi, GenBI Wilayah Sulsel Gelar Gen A

Published

on

Spread the love

Pemberian Hadiah Kepada Deputi Yang Terpilih Sebagai 3 Terbaik Dalam Talent Show, Sebagai Bagian Dari Acara Gen A, Bertempat Di Aula Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin, Sabtu (11/11/2023).

WARNASULSEL.COM – Eksis bersinergi dan memberi inspirasi selama 1 tahun, Generasi Baru Indonesia (GenBI) wilayah Sulawesi Selatan menggelar GenBI Anniversary (Gen A), acara ini bertajuk “Renaissance petualangan ke 12 rekam cerita dan ceria” bertempat di aula Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin, Sabtu (11/11/2023).

Peringatan milad ini merupakan salah satu program kerja dari deputi PSDM. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh GenBI wilayah Sulawesi Selatan, demisioner GenBI dan juga pembina GenBI Wilayah Sulawesi Selatan.

Milad ini diisi acara penampilan Angngaru   dan dilanjutkan sambutan panitia, serta pembukaan oleh pembina GenBI.

Ketua wilayah GenBI Sulawesi Selatan, Ridwan Saputra dalam sambutannya mengatakan Gen A adalah peringatan milad yang pertama di Sulawesi Selatan.

“GenBI Anniversary (Gen A) merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan oleh GenBI wilayah Sulawesi Selatan dan dijadikan sebagai program kerja di Deputi PSDM,” ucapnya.

Pembina GenBI Sulawesi Selatan, Dhiya Rakhman, menuturkan, perayaan Gen A ini dapat meningkatkan kekompakan dan kebersamaan.

“Saya harap dengan kegiatan GenBI Anniversary ini dapat menciptakan kekompakan, kebersamaan, dan teman-teman tetap mengeluarkan energi untuk negeri dalam menjalankan kegiatan berikutnya,” tuturnya.

Setelah opening ceremony, acara ini diisi penampilan talent show dari setiap deputi, panggung bebas ekspresi, dan terakhir pemotongan tumpeng. Kegiatan tersebut adalah puncak perayaan Gen A yang bertujuan mempererat jalinan interaksi dan komunikasi oleh seluruh GenBI Sulawesi Selatan.

Citizen Reporter

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *